Ada Bangunan Mirip Lato-Lato Raksasa di Trotoar, Apa Fungsinya?

Hana Wahyuti, Jurnalis
Sabtu 04 Maret 2023 19:01 WIB
Bollard. (Foto: PUPR)
Share :

JAKARTA - Ada sebuah bangunan mirip lato-lato raksasa di area trotoar jalan. Ternyata namanya bollard yang merupakan tiang/tonggak.

Di mana bollard digunakan sebagai tambatan saat kapal berlabuh. Namun seiring waktu, bollard juga digunakan untuk menghalangi kendaraan masuk ke area trotoar.

Dilansir dari unggahan Instagram @kemenpupr, Sabtu (4/3/2023) dengan adanya bollard, trotoar tidak akan mudah diserobot oleh kendaraan bermotor yang ingin melintas atau parkir di trotoar.

 BACA JUGA:Pasca Longsor, PUPR Revitalisasi Jembatan Penghubung Bogor-Sukabumi

Dengan demikian pejalan kaki merasa aman dan nyaman saat menggunakan trotoar tersebut.

Bollar ditempatkan sekitar 30 cm dari jalan. Dimensi bollard adalah diameter 30 cm dengan ketinggian 0,6-1,2 meter.

Jarak penempatan disesuaikan dengan kebutuhan, namun tidak lebih dari 1,4 meter antar bollard.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya