Kilang Minyak Punya Api Abadi, Untuk Apa Sih?

Destriana Indria Pamungkas, Jurnalis
Selasa 04 April 2023 12:51 WIB
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA- Tahukah Anda jika kilang minyak punya api abadi? Namun untuk apa api abadi yang ada pada sebuah kilang minyak? Okezone akan membahasnya pada artikel kali ini.

Api abadi atau yang disebut sebagai flare ini merupakan alat pembakaran gas yang digunakan pada industri kilang minyak.

Lantas, kenapa kilang minyak punya api abadi dan untuk apa kegunaannya? Dilansir dari laman ExxonMobil dan The Petro Solutions, Senin (3/4/2023), flare atau api abadi dalam industri kilang minyak merupakan salah satu perangkat keselamatan yang penting.

Proses terbentuknya api abadi ini adalah karena adanya pembakaran kelebihan gas hidrokarbon yang tidak bisa dipulihkan atau didaur ulang. Gas berlebih ini akan dibakar dengan cara yang ramah lingkungan sebagai alternatif untuk melepaskan uap langsung ke atmosfer.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya