JAKARTA - Aksi korporasi pemisahan (spin-off) yang dilakukan PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) terhadap unit regional Transjawa Tollroad kepada anak usaha membuahkan peningkatan pendapatan sekaligus laba perseroan.
Pada semester I-2023, laba JSMR melesat 56,33% secara tahunan (yoy) menjadi Rp1,14 triliun.
BACA JUGA:
Alhasil EPS JSM terdongkrak menjadi Rp158,27 per saham, dari semula Rp101,24 per saham.
Sebagaimana diketahui, pada 1 Juli 2022 lalu, JSMR melakukan spin off regional Transjawa Tollroad kepada Entitas Anak, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT).
BACA JUGA:
Ini ditandai dengan mengalihkan empat segmen ruas hak pengusahaan jalan tol (Hak Konsesi) yang meliputi ruas Jakarta–Cikampek, Palimanan–Kanci, Semarang Seksi A, B, C dan Surabaya– Gempol.
"Sehubungan dengan transaksi tersebut, maka pencatatatan pendapatan tol pada empat ruas hak pengusahaan jalan tol dialihkan ke JTT," kata manajemen di laporan keuangan yang diunggah Kamis (24/8/2023).