Jokowi tiba di stasiun LRT Cawang sekitar pukul 08.51 WIB. Jokowi bersama istrinya Iriana mengajak pimpinan lembaga negara, para menteri Kabinet Indonesia Maju, serta Ibu OASE KIM menggunakan LRT dari Stasiun LRT Harjamukti.
Beberapa menteri kabinet yang ikut serta dalam rombongan itu yakni Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, Mensesneg Pratikno, Seskab Pramono Anung, Menhub Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menkeu Sri Mulyani, Menteri BUMN Erick Thohir.
"Dan dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim pada pagi hari ini saya resmikan kereta api ringan LRT terintegrasi di Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi "kata Jokowi dalam sambutannya di Stasiun LRT Cawang.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)