Tidak hanya itu, Buffet juga memberikan dana kumulatif sebesar USD 1 miliar atau setara dengan Rp15 triliun kepada organisasi amal anak-anaknya. Mulai dari Susan A. Buffett Foundation, yang berfokus pada pendidikan usia dini bagi anak-anak kurang mampu, dan Howard G. Buffett Foundation, yang telah memberikan bantuan ke 42 negara, hingga Novo Foundation yang dipimpin oleh Peter Buffett.
Forbes melaporkan bahwa Buffett telah menyumbangkan lebih dari USD51 miliar untuk berbagai tujuan, dengan tujuan untuk menyumbangkan 99% dari seluruh kekayaannya. Menolak konsep warisan kekayaan, filosofi Buffett ini diterima oleh banyak orang yang mengaguminya.
(Feby Novalius)