Adapun terkait kondisi aus yang ditemukan pada roda LRT Jabodebek telah dilakukan penanganan dengan cara pembubutan roda dan memperhalus profil permukaan serta memberi cairan lubricant pada rel LRT Jabodebek.
Menhub mengatakan, pihaknya bersama operator akan melakukan pergantian terhadap roda LRT Jabodebek. Di mana operator kini telah memesan sebanyak 1.000 roda kepada PT Industri Kereta Api (INKA). Hal ini dilakukan guna menjamin keandalan sarana LRT Jabodebek.
"Tapi jangka menengah kita akan melakukan pergantian roda dan perbaikan rel," katanya Menhub.
Adapun per hari ini, Menhub mengatakan bahwa sebanyak 12 trainset telah dioperasikan. Kemudian pada 1 Desember direncanakan akan kembali menambah 4 traniset sehingga menjadi 16 trainset.
"Rencananya pada 1 Desember akan bisa dioperasikan 16 trainset," katanya.
(Feby Novalius)