90% Provinsi Indonesia Belum Siap Lakukan Transisi Energi

Pika Piqhaniah, Jurnalis
Senin 15 Januari 2024 20:16 WIB
RI belum siap lakukan transisi energi (Foto: Shutterstock)
Share :

Membahas hal yang sama, Direktur Eksekutif CELIOS Bhima Yudhistira juga menyampaikan alasan lain yang mendukung ketidaksiapan tersebut adalah belum meratanya fasilitas pendukung keterampilan. Bhima menjelaskan kesiapan transisi energi sangat berkaitan dengan keterampilan suatu daerah.

“Belum meratanya fasilitas pendukung keterampilan membuat daerah sulit mandiri energi terutama keterampilan yang berkaitan dengan operator dan instalasi energi terbarukan baik mikro-hidro, hingga tenaga surya," ujar Bhima.

Bhima menambahkan bahwa pemerintah perlu mempersiapkan hal ini secara merata, terutama melalui pendidikan yang berfokus pada transisi energi. Menurut dia, tren kesiapan transisi energi sejalan dengan postur anggaran pemerintah yang lebih besar, rendahnya tingkat korupsi, dan keberpihakan melalui kredit ketahanan energi.

"Pemerintah dan swasta perlu mendorong lebih banyak lagi sekolah keterampilan, sekolah vokasi, perguruan tinggi yang bisa mempersiapkan keahlian masyarakat dalam transisi energi," imbuhnya.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya