10 Contoh Jawaban Tujuan Karir Anda Adalah? Saat Interview Kerja

Dwi Fitria Ningsih, Jurnalis
Minggu 29 September 2024 11:03 WIB
Contoh Jawaban Tujuan Karir Anda Adalah? Saat Interview Kerja. (Foto ;Okezone.com/Freepik)
Share :

8. Tujuan karir jangka panjang

Jika ditanyakan tujuan karir jangka panjang, dapat menggunakan contoh jawaban berikut:

Saya sangat antusias dengan kesempatan untuk bekerja di (sebutkan nama perusahaan) dan berkontribusi pada tim (sebutkan nama tim). Saya memiliki pengalaman tiga tahun di bidang (sebutkan bidang) dan telah mencapai (sebutkan pencapaian).

Tujuan jangka panjang saya adalah untuk menjadi ahli di bidang (sebutkan bidang) dan berkontribusi dalam (sebutkan pencapaian). Dalam lima tahun, saya ingin mencapai posisi (sebutkan posisi) di perusahaan ini. Saya yakin bahwa dengan kerja keras dan dedikasi, saya dapat mencapai tujuan ini dan menjadi aset berharga bagi perusahaan.

9. Tujuan karir jangka pendek

Pertanyaan ini terkadang membuat kita bingung untuk menjawabnya. Namun, tenang saja karena bisa menggunakan contoh jawaban berikut untuk menjawab pertanyaan dari tujuan karir jangka pendek:

Tujuan jangka pendek saya adalah untuk memaksimalkan pembelajaran di posisi ini dan mengembangkan keterampilan yang relevan dengan bidang (sebutkan bidang pekerjaan). Saya ingin menjadi aset berharga bagi tim dan memberikan kontribusi yang signifikan dalam waktu singkat.

10. Pindah ke industri yang lebih menantang

Jika sudah memiliki pengalaman kerja dan kemudian ingin beralih ke industri yang lebih menantang, maka bisa menjadi solusi untuk mencapai tujuan karir.

Oleh karena itu, ketika ditanya tentang “tujuan karir Anda”, sebutkan bahwa ingin pindah ke industri atau perusahaan yang menyediakan lebih banyak peluang untuk berkembang dan menghadapi tantangan baru.

Contoh perencanaan karir dapat dilihat sebagai berikut:

Saya telah bekerja di industri properti selama tiga tahun terakhir dan saya telah mencapai banyak hal. Saya bangga dengan pekerjaan yang telah saya lakukan, tetapi saya merasa sekarang saatnya bagi saya untuk mengambil tantangan baru.

Saya selalu tertarik dengan industri F&B dan saya yakin bahwa saya memiliki keterampilan dan bakat yang diperlukan untuk sukses di dalamnya. Saya seorang individu yang cepat belajar dan selalu bersemangat untuk mempelajari hal-hal baru. Saya yakin bahwa saya dapat memberikan kontribusi yang berharga bagi perusahaan.

(Feby Novalius)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya