Okezone - Saat gaji mendarat di rekening pada awal atau akhir bulan, saatnya aktivitas rutin belanja bulanan dilakukan. Harga promo atau penawaran menarik bisa didapatkan di berbagai supermarket terdekat.
Namun, ada satu tantangan yang sering dihadapi: menemukan tempat belanja terbaik. Mengecek satu per satu supermarket untuk membandingkan harga atau mencari promo tentu memakan waktu. Di tengah kesibukan sehari-hari, siapa yang punya cukup waktu untuk itu?
Kini, ada cara lebih praktis untuk mengatasi persoalan ini. Dengan teknologi yang semakin berkembang, kita bisa mengandalkan asisten virtual seperti Sabrina untuk membantu menemukan rekomendasi lokasi belanja terdekat dengan cepat dan efisien.
Yuk Cari Tahu Rekomendasi Supermarket Terdekat dari Sabrina
Sabrina adalah Virtual Assistant berupa chatbot berbasis AI yang bisa berinteraksi dengan nasabah. Ia bisa membantu pengguna untuk mendapatkan informasi rekomendasi merchant groceries terdekat.