Orang RI Masih Gemar Belanja, Motor Penggerak Ekonomi Tumbuh 5,04% di Kuartal III-2025

Anggie Ariesta, Jurnalis
Rabu 05 November 2025 12:00 WIB
Orang RI Masih Gemar Belanja, Motor Penggerak Ekonomi Tumbuh 5,04% di Kuartal III-2025 (Foto: Freepik)
Share :

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2025 mencapai 5,04 persen secara tahunan (year on year/yoy) dan 1,43 persen secara kuartalan (quarter-to-quarter/qtq).

Angka pertumbuhan 5,04 persen ini lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi pada kuartal III 2024 yang tercatat sebesar 4,95 persen.

Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh. Edy Mahmud menjelaskan, mayoritas sektor lapangan usaha menunjukkan kinerja positif.

"Dari sisi lapangan usaha, pada triwulan III-2025 secara year on year, dari sisi lapangan usaha secara sebagian besar tumbuh positif. Yang memberi kontribusi besar industri pengolahan, pertanian, perdagangan, konstruksi, dan tambang. Total share lapangan usaha mencapai 65,02 persen dari PDB," kata Edy dalam Rilis Berita Resmi Statistik BPS, Rabu (5/11/2025).

Secara rinci, Edy menyebutkan empat lapangan usaha sebagai sumber pertumbuhan terbesar pada kuartal III 2025 di antaranya, industri pengolahan 1,13 persen, perdagangan 0,72 persen, informasi dan komunikasi 0,63 persen dan pertanian 0,61 persen

Edy juga menegaskan bahwa motor penggerak utama pertumbuhan ekonomi pada kuartal III-2025 masih ditopang oleh sisi pengeluaran domestik.

"Sisi domestik kinerja ekonomi ditopang oleh konsumsi masyarakat yang masih terjaga," tegas Edy.

 

Konsumsi masyarakat tercatat tumbuh 5,49 persen (yoy) dengan kontribusi sebesar 82,23 persen terhadap PDB. Indikator yang menopang konsumsi ini adalah pertumbuhan konsumsi per kapita jasa makanan & minuman (5,76 persen yoy) dan akomodasi (7,49 persen yoy).

Selain konsumsi masyarakat, kontribusi signifikan juga datang dari ekspor yang mencatatkan pertumbuhan nyaris 10 persen, yakni 9,91 persen (yoy) dan Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) /Investasi: Memberikan kontribusi terbesar kedua dengan pertumbuhan 5,04 persen.

"PMTB tumbuh positif didorong oleh sub komponen mesin dan perlengkapan," pungkas Edy.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya