Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jokowi Belum Umumkan Kabinet, Investor Wait & See

Dani Jumadil Akhir , Jurnalis-Rabu, 22 Oktober 2014 |16:04 WIB
Jokowi Belum Umumkan Kabinet, Investor <i>Wait & See</i>
Jokowi Belum Umumkan Kabinet, Investor {Wait & See} (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) hingga saat ini belum mengumumkan susunan kabinetnya. Hal ini tentu membuat investor wait and see untuk melakukan investasi di Indonesia.

Èkonom Bank Negara Indonesia (BNI) Ryan Kiryanto menilai, sampai Jokowi mengumumkan susunan kabinet menteri, para investor akan menunggu untuk melakukan investasi di Indonesia



"Karena siapa menterinya yang penting untuk mereka karena menteri yang akan menjalankan roda pemerintahan," ucap Ryan di Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu (22/10/2014).

Ryan menjelaskan, cara Jokowi memilih menteri melalui skema KPK dan PPATK cukup membantu masyarakat khususnya golongan pengusaha karena faktor transparansi dikedepankan.

"Kan mereka lihat pak Jokowi kerja," kata dia.



Ryan optimistis, walaupun sampai saat ini belum diumumkan susunan kabinet Jokowi, namun para pelaku pasar dan pengusaha yakin menteri yang akan dipilih mantan Gubernur DKI Jakarta ini termasuk pilihan terbaik.

"Saya lihat arahnya ke sana," tukasnya.


(Rizkie Fauzian)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement