Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

AirAsia Tunggu Kesempatan Kelola Bandara

Prabawati Sriningrum , Jurnalis-Kamis, 23 Oktober 2014 |17:03 WIB
AirAsia Tunggu Kesempatan Kelola Bandara
AirAsia Tunggu Kesempatan Kelola Bandara (Ilustrasi: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – PT Indonesia AirAsia berkeinginan menjadi pengelola bandara. Pasalnya, AirAsia menunggu diberikan kesempatan luas dari pemerintah.

"Kita berani, tapi bandara dimana lagi? (Di Jakarta) kan cuma Halim. Kita harapkan kelak pemerintah membuka (kesempatan) itu," ungkap Presiden Direktur Indonesia Air Asia Sunu Dwiatmoko di Tangerang, Kamis (24/10/2014).

Akan tetapi, dirinya berpendapat manuver Lion dalam mengelola Halim Perdanakusuma merupakan strategi bisnis beberapa tahun lalu. "Masuknya swasta menjadi pengelola bandara merupakan awal yang baik bagi bisnis penerbangan ke depan," tuturnya.

Sehingga, bila pemerintah memberikan kesempatan, pihaknya menyambut baik kebijakan tersebut. "Kalau disuruh untuk mengelola kita pasti seneng," imbuhnya .

Sekedar informasi, sebelumnya Lion Group sangat berhasrat mengembangkan Bandar Udara Halim Perdanakusuma.Menggandeng kontraktor PT Adhi Karya (Perseso) Tbk sebagai pembuat design proyek tersebut.

(Fakhri Rezy)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement