Bagi mereka yang gemar membuat kue, Ikea menyarankan penempatan bumbu kue di satu lokasi, dengan wadah yang praktis, menarik dan mudah dibedakan, seperti untuk terigu, gula, baking soda, vanilla.
Peran ruang dapur dalam masa depan yang berkelanjutan, menurut Eliza, memiliki peran yang sangat penting. Atas dasar itulah pemilihan produk di dapur sangat menentukan penghematan. Misalkan memilih tempat cuci yang membantu menghemat air, energi dan limbah seperti kabinet untuk tempat pembuangan sampah dengan sistem pemilah antara sampah organik, kaleng, kertas maupun sampah plastik.
"Sediakan tempat sampah dalam beragam ukuran, mudah dibersihkan dan dirancang untuk memudahkan proses daur ulang," ujarnya.
(Rani Hardjanti)