JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan saat ini banyak terjadi fenomena baru di Indonesia. Mulai dari pergeseran pola konsumsi serta keinginan dari masyarakat terutama generasi milenial soal masa depannya.
Dia menilai saat ini, generasi milenial terutama yang generasi Z sudah memiliki cita-cita yang berhubungan dengan pekerjaan yang populer saat ini seperti youtuber dan chef. Karena jika menjadi youtuber maka akan terkenal dan diundang oleh banyak orang untuk mengisi acara apa lagi kalau konten yang dibawakan sangat menarik.
"Fenomena baru lagi. Saya ketemu couple muda anaknya masih SD, itu anak kelas 5 SD dan 1 SMP, saya tanya kalau gede mau jadi apa, saya mau jadi youtuber jawabannya," ungkapnya di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (28/11/2017).
Baca Juga: Gara-Gara Generasi Milenial, Sri Mulyani Jadi 'Malas' ke Pasar Baru
Selain itu, anak yang memilih menjadi chef dinilai akan menjadi populer dengan memberikan masakan-nya dicicipi atau artis maka akan terkenal. Karena zaman yang berubah inilah, dia menilai tidak ada anak yang mau menjadi menteri.