Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Minggu Depan, Komodo Bond Jasa Marga Mejeng di London Stock Exchange dan SGX

Trio Hamdani , Jurnalis-Senin, 04 Desember 2017 |15:50 WIB
Minggu Depan, Komodo <i>Bond</i> Jasa Marga Mejeng di London Stock Exchange dan SGX
Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
A
A
A

Tingginya partisipasi dari investor global, diakui JSMR tidak hanya menunjukkan kepercayaan investor terhadap Indonesia, melainkan keyakinan mereka terhadap perseroan.

Penerbitan tersebut memungkinkan Jasa Marga untuk lebih mendiversifikasi sumber pendanaannya, setelah sebelumnya masuk ke pasar dalam negeri melalui penerbitan sekuritisasi dan penerbitan project bond awal tahun ini, yang juga merupakan yang pertama di pasar modal Indonesia.

Permintaan yang masuk tercatat mencapai lebih dari Rp15 triliun, mengindikasikan kelebihan pemesanan lebih dari 3 kali. Maka memungkinkan Jasa Marga untuk menurunkan tingkat bunga dari indikasi awal 7,875% menjadi 7,5% yang mencerminkan penurunan sebesar 37,5 bps.

Obligasi dialokasikan sebesar 26% ke Amerika Serikat, 19% ke Eropa, dan 55% ke Asia. Dilihat dari tipe investor, 84% dialokasikan kepada asset management dan 16% kepada ke bank, institusi public, atau private banking. Kemudian obligasi akan dicatatkan pada 11 Desember 2017 di London Stock Exchange (ISM) dan SGX.

Adapun HSBC dan Mandiri Securities bertindak sebagai Joint Global Coordinators untuk melakukan transaksi. Deutsche Bank, HSBC, Mandiri Sekuritas dan Standard Chartered Bank bertindak sebagai Joint Lead Managers and Joint Bookrunners.

(Fakhri Rezy)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement