Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Optimasi Lahan Rawa Jadi Strategi Mentan Amran 'Bunuh' Kemiskinan

Dani Jumadil Akhir , Jurnalis-Kamis, 05 April 2018 |14:25 WIB
Optimasi Lahan Rawa Jadi Strategi Mentan Amran 'Bunuh' Kemiskinan
Foto: Mentan Optimasi Lahan Rawa (Dok. Kementerian Pertanian)
A
A
A

Pada kesempatan yang sama, Bupati Barito Kuala, Noormiliyani AS, berharap, program-program agraria pemerintah pusat tak sekadar di Desa Jejangkit Muara. "Karena Barito Kuala daerah pertanian," katanya.

Apalagi, ungkap mantan Ketua DPRD Kalsel ini, antusias masyarakat cukup tinggi. Tak heran optimasi lahan rawa di Desa Jejangkit Muara mencapai 750 hektare. "Tadinya 400 hektare," ungkap dia.

Sedangkan Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, menilai, butuh sinergisitas segenap elemen untuk mengoptimasi lahan rawa. "Kalau Pak Menteri sudah alatnya, berarti solarnya dari Ibu Bupati," ucapnya.

Mengingat Indonesia merupakan negara agraris, menurutnya, semua pihak harus serius mengerjakannya, sehingga, kedaulatan pangan terjaga. "Kita negeri agraris, tapi beli beras di luar negeri. Ini momok dalam rangka menuju masyarakat sejahtera," ujarnya geram.

"Kita akan menyatu dengan alam. Kita ubah dan hasilkan sesuai (harapan) rakyat jejangkit. Kita ingin menjadi negeri berdikari, khususnya persoalan pertanian," tutup Sahbirin.

(Dani Jumadil Akhir)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement