
"Jadi pada minggu terakhir ini faktor yang berasal dari Turki menjadi sangat menonjol secara global," kata Sri Mulyani di Hotel JS Luwansa, Senin (13/8/2018).
Sri Mulyani mengatakan, permasalahan di Turki tergolong cukup serius karena bersinggungan dengan faktor politik dan keamanan di Turki. Akibatnya, kondisi perekonomian Turki cukup tertekan.
"Adanya persoalan yang sangat serius dari mulai masalah currency-nya tapi juga kemudian pengaruhnya exposure kepada ekonomi domestik dan terutama dari dimensi politik dan security di sana," kata dia.
(feb)
(Rani Hardjanti)