Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sering Berantem, Menteri Rini Senang Akhirnya Pelindo I-IV Akur

Giri Hartomo , Jurnalis-Senin, 18 Februari 2019 |16:21 WIB
Sering Berantem, Menteri Rini Senang Akhirnya Pelindo I-IV Akur
Ilustrasi (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTAPT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I, II, III dan IV menandatangani Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang Pembentukan Dewan Transformasi dalam rangka implementasi cluster prioritas Pelindo incorporated.

Penandatanganan dilakukan oleh masing-masing Direktur Utama dengan disaksikan langsung oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.

Dalam sambutannya, Menteri BUMN Rini Soemarno mengaku senang akhirnya perusahaan pelabuhan bisa melakukan sinergi. Sebab perusahaan plat merah di sektor pelabuhan ini sangat sulit sekali untuk bersinergi.

"Buat saya ini sangat membanggakan karena ini sudah sangat lama sekali terutama Pelindo I, II, III dan IV. Pelabuhan paling susah untuk bersinergi. Alhamdulillah karena ada pemindahan jadi lebih semangat," ujarnya dalam acara penandatanganan di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (18/2/2019).

Baca Juga: Pengembangan Terminal Peti Kemas Belawan Capai 87%

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement