Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gubernur BI Optimistis Aliran Modal Asing Bakal Meningkat

Taufik Fajar , Jurnalis-Jum'at, 01 Maret 2019 |17:01 WIB
Gubernur BI Optimistis Aliran Modal Asing Bakal Meningkat
Gubernur BI Perry Warjiyo (Foto: Yohana/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memprediksi bahwa aliran modal asing akan terus masuk hingga beberapa bulan ke depan. Di mana sepanjang bulan Februari 2019 arus modal asing sebesar Rp63 triliun.

"Aliran modal asing akan terus meningkat, karena masih ada ruang untuk nilai tukar rupiah menguat dan mempertimbangkan imbal hasil aset keuangan di dalam negeri yang masih menarik dibandingkan negara lainnya," ujarnya di Jakarta, Jumat (1/3/2019).

Baca Juga: Tahan Suku Bunga, BI: Bank Tak Perlu Naikkan Bunga Kredit

Dia menjelaskan bahwa Surat Berharga Negara (SBN) tenor 10 tahun yang imbal hasilnya sebesar 7,8% lebih besar dari obligasi Amerika Serikat yakni US Treasury Bill yang hanya 2,7%.

"Di mana imbal hasil Indonesia juga lebih menarik dari negara berkembang lainnya seperti India yang dengan bermacam-macam selisih suku bunganya. Maka itu, kami yakin aliran modal asing depannya itu masih akan terus berlanjut. Ada beberapa faktor," tuturnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement