JAKARTA - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa mengantuk di tengah sambutannya dalam acara Global Sustainable Development Report 2019 hari ini. Saat sedang berbicara mengenai pembangunan berkelanjutan, tiba-tiba Suharso berhenti berbicara. Dirinya nge-drop.
Baca Juga: Menteri Suharso Manfaatkan Big Data untuk Perencanaan Pembangunan
Seketika suasana menjadi hening karena bingung dengan Menteri Suharso yang berhenti bicara secara tiba-tiba. Selang 10 detik kemudian, dia pun menyatakan kalau dia kelelahan.
"Saya capek karena baru meninggalkan rumah sakit pukul 03.00 pagi dan coba tidur. Lalu Saya harus segera mulai aktivitas pukul 07.30," ungkap Suharso di Hotel Pullman, Selasa (19/11/2019).
Dia pun tak lupa meminta maaf karena kurang sehat dalam menghadiri acara kali ini. "Saya minta maaf kalau kurang vit," akunya.
Baca Juga: Susunan Menteri Kabinet Indonesia Maju Bidang Ekonomi
Kemudian, Suharso kembali melanjutkan sambutannya. Namun, saat sedang membahas peluang Indonesia, Suharso kembali berhenti berbicara.
"Laporan fokus pada raihan SDG (Sustainable Development Growth). Kami paham bahwa Indonesia punya kesempatan lain. Fyi, SDG Indonesia.... Need a break. Its okay," ucapnya dengan lirih.