JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir bertemu diam-diam melakukan pertemuan dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Mengutip Instagram milik Erick Thohir, Jakarta, Sabtu (7/3/2020), Susi dan Erick kompak berbusana berwarna biru. Terlihat merelah duduk bersama di suatu ruangan.
Baca juga: Erick Thohir Copot Dirut Pelindo 2 dan Angkat 4 Direksi Baru
"Kedatangan tamu istimewa minggu ini, senior dan sahabat saya, ibu Susipudjiastuti115," ujar Erick dalam unggahannya.
Dirinya mengatakan, bahwa pertemuan tersebut menjadi ajang curhat. Banyak hal yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut.
"Kami 'curhat-curhatan' banyak hal, mulai dari bisnis hingga good corporate governance. Terima kasih sudah mampir Bu, sehat selalu," ujarnya.
Baca juga: Menteri BUMN: Akhlak Penting tapi Tidak hanya Slogan Saja
Sementara itu, di akun Twitter @susipudjiastuti, dirinya menjelaskan pertemuan tersebut hanyalah obrolan biasa. Di mana obrolan tersebut merupakan sebatas kawan lama.
"Seperti yang Pak Erick bilang.. curhat macam-macam dan omong tentang good governance," ujar Susi.
Postingan pertemuan Erick dan Susi ini sudah mendapatkan 55.692 like dan mendapatkan berbagai komentar dari netizen. Berikut Okezone sudah merangkumnya :
@c*d_n*2 : Tanda2 Bu Susi akan masuk BUMN kah ????
@h*.h**y : orang hebat , berteman dengan orang hebat juga
@i*a.as : Kode jadi komisaris apa hayooo tebaak?
(Fakhri Rezy)