Baca juga: SKB CPNS Ditunda, Pengumuman Hasil SKD Tidak Diundur
“Dikarenakan pandemik Covid-19 yang sedang terjadi, persiapan pelaksanaan Dikdin tahun 2020 ini membutuhkan koordinasi lebih mendalam. BKN berharap kondisi ini cepat kembali normal agar pelaksanaan SKD Dikdin 2020 bisa berjalan sesuai dengan waktunya,” ungkap Deputi BKN Bidang Sinka Suharmen, dilansir dari laman BKN, Jumat (20/3/2020).
Proses pendaftaran Dikdin 2020 akan dilakukan melalui satu portal yaitu Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Selain itu, standarisasi proses pelaksanaan seleksi Dikdin 2020 akan dilakukan dengan monitoring terpusat dan terintegrasi.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)