Tigor menjelaskan, CIMB Niaga akan menyalurkan seluruh donasi yang terkumpul kepada lembaga yang bergerak dalam bidang kesehatan, sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan sektor informal lainnya yang terdampak Covid-19. Khusus untuk bidang kesehatan, donasi dialokasikan untuk pembelian alat pelindung diri (APD), alat kebersihan, makanan, maupun vitamin bagi para tenaga medis di rumah sakit yang ditetapkan Pemerintah untuk menangani Covid-19.
“Kami menyampaikan terima kasih atas kerja keras para pahlawan kemanusiaan pada situasi yang penuh tantangan ini. Mari kita patuhi imbauan pemerintah untuk tetap berada di rumah serta selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga. Saya percaya, kita semua bisa berperan dan berjuang memutus rantai penyebaran Covid-19,” tutup Tigor
(Feby Novalius)