JAKARTA – Presiden Direktur JNE, Mohammad Feriadi mengatakan pihaknya akan memaksimalkan pengiriman barang ke masing-masing rumah pelanggan dengan menggunakan motor untuk wilayah Jakarta. Hal tersebut menyesuaikan dengan pemberlakuan kebijakan ganjil-genap hari ini di beberapa ruas jalan di Ibu Kota.
“Untuk menjaga service level kami kepada pelanggan, kami akan maksimalkan operasional dengan kendaraan roda dua,” kata Feriadi kepada Okezone, Senin (3/8/2020).
Dia mengaku, akan mematuhi aturan yang diterapkan oleh pemerintah tersebut. Sehingga, tak akan mengoperasionalkan mobil yang pelat nomornya tidak sesuai dengan tanggal yang berlaku.
Baca Juga:Â Pemprov DKI Jakarta Kembali Terapkan Ganjil-Genap Hari Ini
“Prinsipnya JNE akan mematuhi aturan pemerintahm,” ujarnya.
Sebelumnya, sebanyak 25 ruas jalan di wilayah DKI Jakarta mulai akan diberlakukan Ganjil-Genap (GaGe) ditengah Pandemi Covid-19 atau virus corona, pada esok hari Senin 3 Agustus 2020.
"25 ruas jalan yang akan diberlakukan ganjil-genap," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo dalam jumpa pers di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, hari ini.
Baca Juga:Â Penerapan Ganjil-Genap Harus Dibarengi Pengendalian Aktivitas
Dalam penerapan pembatasan kendaraan melalui plat nomor itu waktu penerapannya akan berlaku ketika aktivitas masyarakat pergi dan pulang kerja.
"Dengan waktunya terdiri dari jam 06.00-10.00 WIB dan sore hari dari jam 16.00-21.00 WIB," ujar Sambodo.
Adapun 25 ruas jalan yang diberlakukan aturan ganjil-genap, yakni,
1. Jalan Medan Merdeka Barat
2. Jalan MH Thamrin
3. Jalan Jenderal Sudirman
4. Jalan Jenderal S Parman, mulai simpang Jalan Tomang Raya sampai Jalan Gatot Subroto.
5. Jalan Gatot Subroto
6. Jalan MT Haryono
7. Jalan HR Rasuna Said
8. Jalan DI Panjaitan
9. Jalan Jenderal Ahmad Yani, mulai simpang Jalan Bekasi Timur Raya sampai dengan simpang Jalan Perintis Kemerdekaan
10. Jalan Pintu Besar Selatan
11. Jalan Gajah Mada
12. Jalan Hayam Wuruk
13. Jalan Majapahit
14. Jalan Sisingamangaraja
Follow Berita Okezone di Google News