Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Tips Cerdas Bikin Ruang Keluarga yang Mungil Terasa Lebih Lega

Dian Ayu Anggraini , Jurnalis-Rabu, 16 Desember 2020 |14:02 WIB
7 Tips Cerdas Bikin Ruang Keluarga yang Mungil Terasa Lebih Lega
Rumah (Foto: Real Simple)
A
A
A

JAKARTARuang keluarga merupakan salah satu bagian terpenting di rumah. Ruang ini berfungsi sebagai tempat berkumpul dan bersantai bersama keluarga. Tak harus berukuran besar, karena yang terpenting adalah mampu memberikan kenyamanan bagi seluruh anggota keluarga.

Tak semua orang memiliki ruang keluarga yang luas, seperti penguhuni apartemen. Namun, ruang keluarga dengan ukuran mungil tidak menjadi masalah. Dengan dekorasi dan penataan yang tepat, ruang keluarga yang kecil bisa terlihat lebih luas.

Dilansir dari Real Simple Jakarta, Rabu (16/12/2020), tujuh ide dekorasi ruang keluarga kecil berikut ini membuktikan bahwa momen desain terbesar seringkali datang dalam paket kecil. Yuk simak tips-tips membuat ruang keluarga kecil menjadi lebih kece.

Baca Juga: 3 Cara Mengelola Tanaman di Rumah Mungil

1. Gunakan Cermin

Cara pertama dapat dilakukan dengan meletakkan cermin di dinding. Memadukan cermin ke salah satu ide desain ruang keluarga kecil tidak hanya terlihat bagus, tetapi juga dapat memantulkan cahaya dengan tepat, membuat ruangan tampak lebih besar dari yang sebenarnya.

2. Cari Furnitur Multifungsi

Kepraktisan merupakan kunci dari menciptakan ruang keluarga yang terasa luas. Pilih dekorasi dan furnitur yang memiliki fungsi ganda. Misalnya, dengan memilih meja kopi yang memiliki penyimpanan built-in. Ini akan sangat berguna jika tidak memiliki cukup ruang untuk meja kopi, meja samping, dan banyak tempat penyimpanan.

Baca Juga: 4 Inspirasi Desain Kamar Klasik, Kesan Mewah dari Furnitur Kayu

3. Pilih Meja Bersarang

Jika dekorasi multifungsi tidak dirasa kurang tepat, mungkin satu set meja bersarang bisa menjadi opsi lain. Meja bersarang dapat tersimpan dengan nyaman di bawah satu sama lain. Sehingga meja ini tidak akan memakan banyak ruang saat tidak digunakan.

4. Gunakan Rak Gantung

Meskipun rak buku yang ditata dengan baik akan terlihat rapi, namun harus diakui bahwa rak buku tersebut memakan banyak ruang. Ini akan membuat ruangan kecil dengan rak buku terasa sesak. Sebagai gantinya, ikuti petunjuk coba pasang beberapa rak gantung. Tidak hanya cara yang bagus untuk memamerkan buku favorit, tetapi juga akan membantu membuat ruangan terasa ringan dan lapang.

5. Miliki Kursi Cadangan

Untuk ruang keluarga mungil, tentu furnitur seperi kursi, sofa, dan lainnya juga dipilih dengan jumlah yang lebih sedikit. Tetapi bagaimana jika ada tamu tambahan? Pouf dapat solusi yang mudah dan hemat ruang. Letakkan di lantai sebelum tamu akan datang untuk membuatnya merasa disambut. Setelah selesai, pouf dapat kembali disimpan di gudang.

6. Akali dengan Pemilihan Furnitur

Jika ingin membuat sudut ruangan yang nyaman, belilah furnitur ruang keluarga yang kecil seperti sofa loveseat dan karpet. Kemudian, letakkan di salah satu sudut ruangan untuk menciptakan ilusi ruang keluarga yang terpisah.

7. Gantung Tanaman

Cara terakhir dengan menggantungkan beberapa tanaman di langit-langit. Selain memberikan udara yang lebih segar pada ruang keluarga, teknik ini akan menarik perhatian seseorang untuk melihat ke atas. Ini juga akan membuat ruangan tampak lebih tinggi, sehingga terasa lega.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement