Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Harga Minyak Dunia Naik karena Produksi Terhambat

Harga Minyak Dunia Naik karena Produksi Terhambat
Kilang Minyak. (Foto: Reuters)
A
A
A

Namun dia mengingatkan bahwa dengan kapasitas penyulingan yang terbatas, harga dapat mengalami tekanan jika penyulingan membutuhkan waktu berminggu-minggu untuk kembali normal. Crack spread (perbedaan antara harga minyak mentah dan produk minyak yang hasil ekstraksi), indikator margin penyulingan telah turun 5,0%.

Untuk pertama kalinya sejak November, perusahaan-perusahaan pengeboran AS memangkas jumlah rig minyak yang beroperasi karena cuaca dingin dan salju menyelimuti Texas, New Mexico, dan pusat-pusat penghasil energi lainnya, menandakan pasokan yang lebih ketat di waktu mendatang.

Produsen minyak OPEC+ akan bertemu pada 4 Maret, dengan sumber-sumber mengatakan kelompok tersebut kemungkinan akan mengurangi pembatasan pasokan setelah April mengingat pemulihan harga, meskipun setiap peningkatan produksi kemungkinan akan moderat mengingat ketidakpastian yang masih ada atas pandemi.

"Arab Saudi sangat ingin mengejar harga yang lebih tinggi untuk menutupi biaya impas sosial sekitar USD80 per barel sementara Rusia sangat fokus pada pengurangan pemotongan saat ini dan kembali ke produksi normal," kata kepala analis komoditas SEB, Bjarne Schieldrop.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement