Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Usaha Rumahan yang Lagi Tren

Hafid Fuad , Jurnalis-Sabtu, 18 September 2021 |18:14 WIB
5 Usaha Rumahan yang Lagi Tren
Usaha rumahan yang lagi tren (Foto: Okezone)
A
A
A

3. Berjualan Buah dan Sayur Online

Sekarang sudah tidak jaman lagi ke pasar untuk berjualan buah dan sayur. Bahkan dari ruang tamu rumah cukup untuk disulap sebagai tempat berjualan buah online. Pembelinya bisa siapa saja karena jasa logistik sudah semakin ramai.

Keuntungannya lumayan untuk uang tambahan ke dapur. Daripada sama sekali tidak menghasilkan uang, usaha ini tentunya lebih baik.

4. Buka Les Privat

Jika kamu dapat menguasai satu bidang dengan baik, seperti bahasa, matematika, atau seni, maka tak ada salahnya membuka les privat. Murid-muridnya bisa datang dari mana saja, bisa tetangga, anak teman atau keluarga, dan lain sebagainya.

Kunci sukses usaha ini adalah sabar karena mengajari seseorang tidaklah mudah. Tapi sekali kamu sabar, pasti banyak yang suka diajari olehmu. Muridmu juga bertambah banyak setiap waktunya.

5. Menjadi Youtuber

Pasti tidak afdol bila tidak menyebut Youtuber sebagai usaha rumahan yang lagi tren khususnya saat pandemi ini. Bidang usaha konten kreator bisa dicoba oleh semua orang yang punya kreativitas dan keahlian khusus mulai dari memasak, bermain game, dan sebagainya.

Walau terlihat mudah, menjadi Youtuber tentunya membutuhkan kreativitas supaya konten yang kita buat enggak sekedar meniru atau menjiplak milik orang lain. Tidak hanya kreativitas tapi juga disiplin agar penonton selalu setia menyaksikan.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement