JAKARTA - Anak usaha PT Kereta Api Indonesia (KAI) buka lowongan kerja. PT Reska Multi Usaha yang bergerak pada bidang layanan dan restoran, membuka lowongan kerja untuk posisi staf IT dan cook/cook helper.
Lowongan ini dibagikan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui akun Instagram resmi @kemnaker pad, Sabtu (27/11/2021).
Berikut persyaratan dan perlengkapan dokumen yang dibutuhkan untuk melamar:
Baca Juga: Holding BUMN Asuransi Buka Lowongan Kerja 37 Posisi, Cek di Sini
1. Staff IT (Penempatan di Jakarta)
Persyaratan:
- Pria/Wanita
- Usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan minimal S1 jurusan teknologi informasi/informatika
- Berpengalaman dalam pekerjaan Mobile Programming (diutamakan)
- Memahami Mobile Programming Java, Flutter, Kotlin dan Native Programming
- Menguasai pemrograman back-end untuk aplikasi mobile
- Menguasai konsep dan penggunaan database SQL (MYSQL, PostgreSQL)
- Memahami tentang publikasi aplikasi dan release upgrade di playstore & Appstore
Baca Juga: Siap Gantikan Garuda, Pelita Air Buka Lowongan Kerja Besar-besaran
Kelengkapan Dokumen:
- Hasil cetak Sertifikat vaksin (minimal dosis pertama)
- Fotokopi KTP
- Fotokopi kartu keluarga terbaru
- ASLI Surat keterangan sehat yang diterbitkan oleh Klinik / Rumah Sakit
- ASLI Surat Lamaran Kerja yang sudah ditandatangani
- ASLI Daftar riwayat hidup/Curriculum Vitae (CV)
- Fotokopi SKCK yang masih berlaku dan sudah dilegalisir
- Foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar background warna merah
- Sertifikat pelatihan/seminar yang mendukung bisa dilampirkan
- Fotokopi ljazah terakhir; 11.Fotokopi kartu BPJS Kesehatan