JAKARTA - Presiden Rusia Vladimir Putin dikabarkan telah menandatangani dekrit yang mengatur tentang manfaat finansial bagi orang-orang yang meninggalkan wilayah Ukraina untuk datang ke Rusia.
Di mana aturan ini berlaku termasuk untuk pensiunan, perempuan hamil, dan orang cacat.
Dikutip VOA Indonesia, di mana keputusan ini diterbitkan di situs web pemerintah dengan menetapkan pembayaran bantuan bulanan sebesar 10.000 rubel atau setara dengan sekitar Rp2,5 juta untuk orang-orang yang terpaksa meninggalkan wilayah Ukraina sejak 18 Februari.
Adapun penyandang cacat juga akan mendapatkan bantuan bulanan yang sama, sedangkan perempuan hamil berhak mendapatkan bantuan hanya satu kali.
 BACA JUGA:Perang Rusia-Ukraina Belum Usai Bikin Krisis Global Semakin Parah
Untuk keputusan tersebut mengatakan pembayaran akan dilakukan untuk warga Ukraina dan Republik Rakyat Donetsk dan Luhansk.
Diketahui juga kedua wilayah Ukraina tersebut memisahkan diri dari negara asalnya yang diakui Moskow sebagai negara merdeka pada Februari. Ukraina dan Barat mengutuk langkah tersebut dan menyebutkan sebagai aksi ilegal.
Follow Berita Okezone di Google News