JAKARTA – MNC Sekuritas berhasil meraih penghargaan utama “Best Digital Technology in Securities Services 2022” dalam Indonesia Digital Innovation and Achievement Awards 2022 (IDIA 2022) yang diselenggarakan Business Asia Indonesia dan Business Update Indonesia. Hal tersebut diperoleh MNC sekuritas karena komitmen untuk meningkatkan pelayanan dan melakukan transformasi digital serta inovasi.
Berdasarkan penjurian, MNC Sekuritas memperoleh penilaian sebesar 4.04 dari skala 5.00 dari dewan juri yang dipimpin oleh Ketua Dewan Juri, Direktur ICT Institute Heru Sutadi. Penilaian dilakukan berdasarkan pada keterbukaan (Transparency), Akuntabilitas (Accountability), Pertanggungjawaban (Responsibility), Kemandirian (Independency), Kesetaraan dan Kewajaran (Fairness).
Selain meraih penghargaan secara korporat, dalam kesempatan yang sama, salah satu manajemen MNC Sekuritas yaitu Direktur IT & Online Trading MNC Sekuritas Fifi Virgantria juga menerima penghargaan sebagai Best Chief Technology Officer (CTO) dalam IDIA 2022, yang resmi dibuka oleh Ketua Penyelenggara IDIA 2022 yaitu Pimpinan Redaksi Business Update Indonesia Sukatna.
Fifi mengatakan rasa terima kasih dan bangganya karena aplikasi online trading unggulan MNC Sekuritas yaitu MotionTrade mendapatkan apresiasi atas inovasi dan pengembangannya dari waktu ke waktu.
Pertumbuhan jumlah nasabah MNC Sekuritas secara signifikan tentunya tidak terlepas dari peran MotionTrade dengan kemudahan pembukaan rekening efek secara full online.
“Terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada MNC Sekuritas. MNC Sekuritas akan terus berkomitmen melakukan transformasi digital dan berinovasi untuk mendukung penciptaan investor baru, serta pengembangan investor pasar modal yang berkualitas. Saya bersama dengan seluruh jajaran direksi maupun karyawan MNC Sekuritas akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk memajukan pasar modal Indonesia melalui aplikasi MotionTrade,” kata Fifi, Kamis (20/10/2022).
Baca Juga: BuddyKu Fest: 'How To Get Your First 10k Follower'
Follow Berita Okezone di Google News