Menurut data sampai dengan hari ini telah terdapat realisasi penyaluran via Kantor Pos sudah mencapai 1,2 juta orang di seluruh Indonesia.
Dia menjelaskan bahwa penyaluran lewat Pos Indonesia baru dilakukan tahun ini, terutama kepada mereka yang tidak memiliki rekening di bank-bank Himbara.
"Belajar dari pengalaman penyaluran tahun 2021 yang tidak bisa terkover 100%, karena banyak di antara penerima BSU ini tidak memiliki bank Himbara," ujarnya.
Pihaknya memastikan akan terus mendorong penyaluran lewat Pos Indonesia akan selesai dalam waktu yang tidak lama.
(Dani Jumadil Akhir)