JAKARTA- Siapa Pemilik PO Bus Bus Primajasa sudah berdiri sejak tahun 1991. Perusahaan otobus ini sudah sangat melegenda dan sudah tiga dekade beroperasi di Indonesia.
Saat ini pemilik membuat strategi yang sangat menguntungkan. Hingga membuat Bus Primajasa bertahan hingga saat ini. Lantas siapa pemilik PO Bus Bus Primajasa? Simak jawabannya melalui artikel ini.
Perkembangan Bus Primajasa tak lepas dari sosok Amir Mahpud. Perannya dalam membawa perubahan pada Bus Primajasa sangat besar. Ketika bus lain memulai trayek dari terminal ke terminal, Bus Primajasa memiliki strategi lain.
Diketahui, Amir Mahpud merupakan saudara dari Ade Ruhyana Mahpud. Sedangkan, ayah dari Ade Ruhyana Mahpud adalah pendiri dari Mayasari Grup. Perusahaan tersebut berdiri tegak dengan sejumlah anak perusahaan lainnya.
Keluarga mereka banyak terjun ke dunia politik. Apalagi, Amir saat ini menjabat sebagai Dewan Pembina DPP Partai Gerindra.
Saat ini, Bus Primajasa hanya melayani perjalanan jarak dekat dan menengah. Bapak Amir Mahpud sengaja tidak membuka rute panjang. Sebab rute panjang rentan tergeser dengan transportasi seperti pesawat dan kereta.
Sebagai informasi, PO Bus Bus Primajasa berdiri dengan mengadakan transportasi melayani perjalanan pariwisata. Pada awal berdirinya, Bus Primajasa memiliki 25 armada dengan trayek Bogor - Tangerang dan sebaliknya.
Masuk ke tahun 2001, pemilik Bus Primajasa memperluas bisnisnya. Perusahaan otobus ini menawarkan perjalanan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).
Bus Primajasa membuka titik penjemputan di wilayah ramai. Bapak Amir Mahpud melihat peluang besar untuk membuka trayek seperti di perumahan, pusat perbelanjaan, pelabuhan, dan bandara. Saat itu belum ada bus yang membuka trayek di daerah tersebut.
Peluang tersebut ternyata berhasil. Masyarakat tidak perlu pergi ke terminal ketika ingin bepergian. Terlebih lagi ketika transportasi kereta api dan pesawat terbang secara masif terus berkembang.
Secara perlahan bisnis transportasi darat seperti bus mulai tergerus. Dengan strategi tersebut, Bus Primajasa masih tetap bertahan dan tetap eksis hingga kini.
Demikian jawaban dari pertanyaan Siapa Pemilik PO Bus Bus Primajasa.
(RIN)
(Taufik Fajar)