JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan bahwa setiap orang tidak bisa menganggap remeh mimpi-mimpinya. Sebab mimpi yang bisa diwujudkan akan menjadi kekuatan besar dan memberi pengaruh bagi orang lain.
Pandangan ini merupakan warisan pemikiran ayahanda, Muhammad Thohir, yang diwariskan kepada Erick Thohir.
Baca Juga: Azrul Ananda Beberkan Alasan Dukung Erick Thohir Jadi Ketum PSSI 2023-2027
"Saya secara khusus menyampaikan warisan pemikiran dari almarhum ayah saya Haji Muhammad Thohir bahwa kita tidak boleh menganggap remeh mimpi kita karena apabila mimpi kita diwujudkan itu bisa menjadi kekuatan yang besar bagi pengaruhnya," ungkap Erick, di Gedung Smesco, Kamis (19/1/2022).
Menurutnya, ketika mimpi setiap orang bisa bertemu, maka menciptakan kekuatan yang lebih besar lagi.
Pandangan filosofis itu dia contohkan seperti mimpi seseorang yang menjadi wirausaha, ketika mimpi itu terwujud, maka akan menciptakan lapangan pekerjaan. Konteks pembukaan lapangan pekerjaan dipahami sebagai mimpi orang lain yang ingin bisa bekerja.
Baca Juga: Aturan Baru, Erick Thohir Cicil Bonus Direksi BUMN 3 Tahun
Erick menilai menjadi seorang wirausaha dan menyerap tenaga kerja baru akan memberi pengaruh besar terhadap makro ekonomi dalam negeri. Inilah makana kekuatan yang dimaksud Erick.
"Itu akan bertemu dengan mimpi orang lain yang ingin bekerja sama atau berminat, atau mimpi generasi muda yang ingin bisa bekerja," ucap dia