JAKARTA - Pemilik perusahaan otobus (PO) bus Jawa Indah akan diulas dengan lengkap di artikel ini.
Berdasarkan catatan Okezone, Rabu (25/1/2023), bus Jawa Indah adalah salah satu anggota dari PP Patas Jatim dan PO ini berasal dari kota surabaya yang memiliki rute Semarang dari Tuban.
Di mana perusahaan ini juga memiliki beberapa armada yang dengan hiasan warna body hijau tua.
Untuk rutenya bus ini memiliki tujuan dari Kota Bandung – Kota Jakarta – Kota Semarang – Kota Surabaya – Kota Malang – Kota Banyuwangi – Kota Solo – Kota Jogja hingga Kota Magelang Jawa Tengah.
BACA JUGA:7 PO Bus Terbaik di Kota Medan, Salah Satunya Si Raja Paket
Ada juga rute Jember sampai dengan Madura.
PO Bus Jawa Indah kini telah diakuisisi oleh PO Bismillah hal ini dikarenakan persaingan yang begitu ketat membuat jawa indah harus merelakan trayeknya diambil alih.
Meskipun seperti hilang eksistensinya kini ternyata masih banyak melayani pelanggan, bukan Cuma angkutan umum namun membuka jasa pariwisata hingga jasa pengiriman bus yang sedang ramai beberapa tahun ini.
(Zuhirna Wulan Dilla)