Sementara itu, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) di hotel bintang pada Agustus 2023 mencapai 52,46%, naik 5,08 poin secara year-on-year (yoy), tetapi mengalami penurunan 2,17 poin secara month-to-month (mtm). Sejalan dengan TPK hotel bintang, TPK hotel nonbintang pada Agustus 2023 mencapai 25,48%, naik 1,79 poin secara yoy, tetapi mengalami penurunan 0,26 poin secara mtm.
"Sementara itu, rata-rata lama tamu menginap di hotel berbintang mengalami kenaikan sebesar 0,02 poin dibandingkan tahun lalu, yaitu mencapai 1,68 hari," pungkas Amalia.
(Zuhirna Wulan Dilla)