Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Ray Kroc, Mantan Sales yang Kini Jadi Pemilik McDonald's

Arfiah , Jurnalis-Selasa, 24 Oktober 2023 |14:56 WIB
Kisah Ray Kroc, Mantan Sales yang Kini Jadi Pemilik McDonald's
Kisah pemilik McDonald's (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Kisah Pemilik McDonald’s Ray Kroc yang merupakan pengusaha asal Amerika Serikat. Dirinya sukses membuat restoran cepat saji tersebut mendunia.

Melansir dari berbagai sumber, Selasa (24/10/2023), Ray Kroc pernah bekerja sebagai pemain piano, lalu sebagai salesman paper cup dan Multimixer. Kemudian, Kroc menjadi orang yang berjasa dalam kesuksesan McDonald’s hingga kini, meski bukan pendirinya.

Hal tersebut bermula ketika Kroc berkunjung ke restoran di San Bernardino, California yang telah membeli Multimixer. Dia menemukan restoran cepat saji yang dioperasikan oleh Maurice dan Richard McDonald.

McDonald bersaudara menyediakan menu terbatas seperti burger, kentang goreng, dan minuman. Restoran cepat saji itu berfokus pada kualitas dan layanan cepat, membuat Kroc terkesan dengan keefektifan operasional restoran.

Kroc melihat ada peluang besar pada konsep restoran tersebut, sehingga dia menawarkan untuk menjadi agen waralaba. Pada 1955, Kroc akhirnya mendirikan McDonald’s System Inc, lalu dikenal sebagai McDonald’s Coorporation di Des Plaines, Illinois.

Pada 1961, Kroc membeli hak eksklusif atas nama dan sistem operasi McDonald’s. Dia pun mengembangkan standar operasional di setiap gerai McDonald’s. Dirinya menciptakan sebuah program untuk memastikan operasi standar gerai serta melatih para pewaralaba.

Kroc semakin mengembangkan bisnis restoran cepat saji ini dengan mengubah format restoran dan menambah staf konter. Di tahun 1975, layanan drive-through pertama dibuka di Arizona. Pada 1963, restoran ini memperkenalkan ikon McDonald's bernama Ronald McDonald.

Seiring berjalannya waktu, McDonald’s semakin berkembang. Hal ini terlihat dalam waktu kurang dari sepuluh tahun, jumlah gerai McDonald’s mencapai 1.000. Saham perusahaan pun mulai diperdagangkan kepada publik pada 1965.

Restoran cepat saji milik Ray Kroc itu membuka waralaba pertama di luar Amerika Serikat (AS). Tepatnya di Richmond, British Columbia, Kanada. Gerai McDonald’s yang berada di luar AS, mengadaptasi menunya supaya sesuai dengan budaya dan selera masyarakat setempat.

Awal abad ke-21, terdapat 34.000 gerai beroperasi di 115 negara. Kini, McDonald’s memiliki gerai sebanyak 36.000 yang tersebar di lebih 100 negara. Hal ini menjadikannya salah satu restoran cepat saji ternama di dunia.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement