JAKARTA - Industri Teknologi Informasi dan Komunikasi (Information and Communication Technology/ICT) memiliki potensi yang besar dalam kemajuan bisnis. Namun sektor ini tentu tetap memiliki persaingan yang cukup dinamis.
Presiden Direktur Digiserve by Telkomsel, Ahmad Hartono mengatakan bahwa dalam industri ICT juga terdapat persaingan yang cukup dinamis. Namun, persaingan tersebut menjadi sebuah pondasi untuk tetap unggul dibandingkan dengan yang lain.
"Keunggulan masing-masing pelaku industri di cmd provider itu tergantung dari Bagaimana kompetitif advantage yang dia harus ciptakan dan harus kuat," ujar Hartono, Kamis (7/3/2024).
Hartono menambahkan memberikan sesuatu yang berbeda dibandingkan dengan program lain. Untuk menjamin bahwa layanan yang diberikan untuk customer betul betul melebihi ekspektasi mereka. Oleh karena itu, pentingnya mengimplementasikan sistem manajemen proaktif agar inovasi yang ada terus berkembang.
"Dalam pengoperasian sistem tentu kami harus tahu terlebih dahulu dibandingkan dengan customer. Apabila terjadi gangguan sistem yang ada di customer, kita segara layani Sehingga konsumen merasa nyaman," ujar Hartono.