Diketahui ternyata Inul Daratista hanya melemparkan sebuah guyonan di sosial media dan emas yang dimaksud bukanlah emas antam, melainkan emas Adam, suaminya sendiri.
"Yes, emas Adam dimataku sangat mahal. Biar mahal gak tak jual, karena dia makin langka," tulisnya.
Postingan tersebut dibanjiri komentar yang positif hingga mendapatkan like diangka 23,5 ribu. Penyanyi dangdut itu sengaja membagikan postingan tersebut untuk mengundang gelak tawa bagi pembacanya.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)