Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mentan Optimis Indonesia Capai Swasembada Pangan di Usia 80 Tahun

Tangguh Yudha , Jurnalis-Minggu, 17 Agustus 2025 |17:38 WIB
Mentan Optimis Indonesia Capai Swasembada Pangan di Usia 80 Tahun
Mentan Optimis Indonesia Capai Swasembada Pangan di Usia 80 Tahun. (Foto: Okezone.com/Kementan)
A
A
A

Selain itu, Nilai Tukar Petani (NTP) naik hingga 122%, melampaui target pemerintah. Mentan juga mengklaim pihaknya berhasil merebut kembali predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), setelah sebelumnya berada di posisi Wajar Dengan Pengecualian (WDP).

Reformasi birokrasi di lingkungan Kementerian Pertanian pun mencatat lompatan signifikan, dari nilai 79,64 menjadi 85,12. Selain itu, hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meningkat dari 66,79 menjadi 74,46.

Capaian ini mendapat pengakuan dari berbagai lembaga internasional, termasuk Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), FAO, dan Badan Pusat Statistik (BPS).

Selain menjaga ketahanan pangan dalam negeri, keberhasilan Indonesia juga berkontribusi terhadap stabilitas pangan dunia. Sejak Januari 2025, Indonesia berhenti mengimpor beras.

Hal ini berpengaruh terhadap harga beras dunia yang turun dari USD 460 menjadi USD 370 per ton.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement