Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Proyek LRT Jakarta Fase 1B Dikebut, Progres Capai 67,12 Persen

Dinar Fitra Maghiszha , Jurnalis-Jum'at, 05 September 2025 |14:51 WIB
Proyek LRT Jakarta Fase 1B Dikebut, Progres Capai 67,12 Persen
LRT Jabodebek (Foto: Okezone)
A
A
A

Sementara itu, pekerjaan pada Stasiun Rawamangun dan Matraman telah memasuki tahap penyelesaian arsitektur. Ermy menegaskan proyek ini ditargetkan selesai secepatnya untuk menambah moda transportasi publik di wilayah metropolitan Jakarta.

Rute LRT Fase 1B sepanjang 6,4 kilometer tersebut merupakan kelanjutan dari Fase 1A (Pegangsaan Dua–Velodrome), dan akan menambah lima stasiun baru yaitu Stasiun Pemuda Rawamangun, Pramuka BPKP, Pasar Pramuka, Matraman, dan Manggarai.

“Keberadaan LRT Jakarta baru ini akan menyempurnakan integrasi transportasi di Stasiun Manggarai. Proyek ini diharapkan dapat mendorong pengguna transportasi umum lebih banyak lagi,” lanjut Ermy.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta, jumlah pengguna angkutan umum di wilayah ini menembus 30 juta pada April 2025 dan ditargetkan tumbuh hingga 31 persen pada akhir tahun. Proyek LRT disebut akan memperkuat tren positif tersebut.

Ermy menambahkan, pembangunan LRT Jakarta Fase 1B merupakan bagian dari solusi mengatasi kemacetan ibu kota yang kerap menimbulkan kerugian ekonomi akibat meningkatnya waktu dan biaya transportasi harian masyarakat.

“Sebagai BUMN Konstruksi yang telah membangun infrastruktur lebih dari 64 tahun, Waskita terus berinovasi demi efisiensi biaya dan waktu,” jelasnya.

Sebagai informasi, proyek ini dikerjakan Waskita Karya setelah ditunjuk oleh PT Jakarta Propertindo/JakPro (Perseroda) selaku pemilik proyek, dengan nilai anggaran pembangunan mencapai Rp4,1 triliun yang bersumber dari Penyertaan Modal Daerah (PMD) melalui APBD DKI Jakarta.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement