Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital lewat Dana Abadi ITS

Agustina Wulandari , Jurnalis-Senin, 03 November 2025 |08:00 WIB
BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital lewat Dana Abadi ITS
BNI bersama ITS memperluas makna sport tourism melalui peluncuran Program Dana Abadi ITS. (Foto: dok BNI)
A
A
A

SURABAYA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI bersama Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) memperluas makna sport tourism melalui peluncuran Program Dana Abadi ITS, yang menjadi bagian dari rangkaian kegiatan wondr Surabaya ITS Run 2025 pada Minggu (2/11/2025).

Inisiatif ini tidak hanya mengajak masyarakat berolahraga, tetapi juga berkontribusi langsung bagi keberlanjutan pendidikan tinggi di Indonesia melalui donasi digital.

Direktur Kelembagaan BNI Eko Setyo Nugroho menjelaskan, dukungan BNI terhadap Dana Abadi ITS merupakan bentuk komitmen nyata dalam mengembangkan filantropi pendidikan yang berkelanjutan.

"Melalui wondr by BNI, kami menghadirkan fitur donasi Dana Abadi ITS agar alumni dan masyarakat dapat berkontribusi langsung dari genggaman tangan. Kolaborasi ini diharapkan dapat mempererat hubungan BNI dan ITS, sekaligus memperluas dampak sosial ekonomi bagi dunia pendidikan Indonesia," ujar Eko.

Ia menambahkan, keberadaan Dana Abadi ITS sejalan dengan visi BNI untuk mendorong keberlanjutan pendidikan tinggi dan mencetak SDM unggul Indonesia. Dana ini telah memberikan manfaat bagi ribuan mahasiswa, sekaligus mendukung peningkatan kualitas riset, pengajaran, dan fasilitas kampus.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement