Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rothschild Siap Ajukan Penawaran ke Bakrie

Widi Agustian , Jurnalis-Jum'at, 02 November 2012 |16:11 WIB
Rothschild Siap Ajukan Penawaran ke Bakrie
Nat Rothschild. (Foto: Bloomberg)
A
A
A

JAKARTA - Nat Rothschild tampaknya tidak diam saja ketika aset tambang batu baranya terancam lepas. Rothschild pun tengah mengkaji untuk membentuk konsorsium guna mempertahankan kepemilikannya di PT Bumi Resources Tbk (BUMI) dan PT Berau Coal Energy Tbk (BRAU).

Dalam proposal yang diungkapkan beberapa waktu lalu, Bakrie Group akan melepas kepemilikan di Bumi PLC sebesar 23,8 persen untuk ditukar dengan 10 persen kepemilikan di Bumi Resources.

Pada proposal tahap kedua, Grup Bakrie akan membeli 18,9 persen sisa saham Bumi PLC di unit usaha Indonesia senilai USD278 juta atau setara Rp2,6 triliun (Rp9.600 per USD). Bakrie kemudian dapat mengendalikan 29 persen saham Bumi Resources dan tidak perlu berhubungan dengan Bumi PLC.

Dalam proposal tahap ketiga, Bakrie akan membeli aset tambang lain milik Bumi PLC, yakni 85 persen saham di PT Berau Coal Energy senilai USD950 juta (Rp9,1 triliun).

Seperti dikutip dari Reuters, Jumat (2/11/2012), Rothschild akan memberikan penawaran alternatif atas proposal yang diajukan Bakrie tersebut. Proposal tersebut mungkin saja diluluskan Rothschild, tapi dia akan memastikan masih memiliki kepemilikan di sejumlah aset batu bara tersebut.

Nat Rothschild tengah mencari sekutu untuk membentuk konsorsium guna 'melawan' Grup Bakrie. Nama yang disebut-sebut tengah dalam pembicaraan dengan Rothschild adalah Prabowo Subianto. Prabowo disebut-sebut sebagai salah satu kandidat presiden Indonesia. Dia juga merupakan mantan menantu dari Presiden Soeharto.

(Widi Agustian)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement