Rizal Ramli: Pulsa Listrik Rp100 Ribu, Harusnya Dapat Rp95 Ribu

Hendra Kusuma, Jurnalis
Senin 07 September 2015 15:34 WIB
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli meminta PT PLN (Persero) berlaku transparan dalam pembelian pulsa listrik. Pasalnya, PLN harus menyediakan administrasi biasa maksimal Rp5.000.

"Kalau pulsanya Rp100 ribu, maksimum biayanya bisa Rp5 ribu. Jadi dia beli Rp100 ribu, listriknya bisa Rp95 ribu. Ini pak Sofyan (Dirut PLN) luar biasa. Kami mohon dua keputusan ini segera dilakukan," kata Rizal, Jakarta, Senin (7/9/2015).

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama PT PLN (Persero) Sofyan Basyir mengatakan, akan mengkaji ulang bersama Menteri ESDM Sudirman Said mengenai pengisian listrik elektrik atau pulsa.

"Kalau untuk prabayar kadang-kadang masyarakat yang miskin sekali membeli yang Rp100 ribu itu dicicil, kadang Rp25 ribu tiga kali bayar, sehingga harga pulsa termakan oleh biaya administrasi. Kami harus melakukan pengkajian dengan menteri ESDM dan sangat urgen untuk antisipasi dan diperbaiki," tukas Sofyan.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya