Fasilitasi UKM, BEI dan Pefindo Luncurkan 3 Indeks Saham Baru

Ulfa Arieza, Jurnalis
Kamis 21 Desember 2017 10:03 WIB
Direktur Penilaian Perusahaan BEI, Samsul Hidayat. (Foto: Okezone)
Share :

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Pefindo Salyadi Saputra mengatakan Indeks Pefindo i-Grade merupakan indeks saham yang terdiri atas saham-saham pilihan dari 30 perusahaan tercatat yang mendapatkan peringkat investment grade dari Pefindo. Indeks Pefindo i-Grade merupakan hasil kerja sama antara BEI dengan Pefindo.

“Indeks Pefindo i-Grade dipilih dari saham perusahaan-perusahaan tercatat yang mendapatkan peringkat Investment Grade atau peringkat idAAA sampai dengan idBBB- dari Pefindo,” kata Salyadi.

Baca Juga: Atur Perkembangan Fintech, BI Keluarkan 2 Peraturan Anyar

Selanjutnya Indeks Pefindo i-Grade dipilih 30 saham menggunakan kriteria likuiditas dan ukuran kapitalisasi pasar. Selain itu pemilihan saham-saham yang menjadi konstituen indeks Pefindo i-Grade juga memerhatikan kriteria kepatuhan dan indikasi manipulasi perdagangan yang dilihat dari jumlah sanksi suspensi perdagangan dan indikator Unusual Market Activity (UMA) di BEI.

Peninjauan berkala atas konstituen Indeks Pefindo i-Grade juga dilakukan setiap enam bulan, yaitu pada bulan Mei dan Desember, untuk selanjutnya akan diperbarui setiap hari bursa pertama di bulan Januari dan Juni. Indeks ini menggunakan hari dasar pada 28 Desember 2012 dengan indeks awal 100 poin.

Adapun metode penghitungan ketiga indeks baik Indeks IDX SMC Composite, Indeks IDX SMC Liquid, maupun Indeks Pefindo i-Grade menggunakan kapitalisasi pasar sebagai bobot harga saham (market capitalization weighted average).

(Martin Bagya Kertiyasa)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya