"Saya kerjanya jam berapa ? Ya abis subuh sampai tengah malam, sampai kurus begini. Serius," jelasnya.
Akibat kerja kerasnya itu pula akhirnya, lanjut mantan Gubernur DKI Jakarta ini, saat ini bisnisnya bisa tetap besar. Hal ini pula yang dia inginkan dari ibu-ibu yang mengikuti program Mekaar.
Untuk mencapai kesuksesan kunci yang paling penting adalah disiplin. Jika disiplin sudah dijalani, maka langkah kesuksesan kedua adalah dengan bekerja keras.
"Jangan dipikir saya tidak mengalami dari mulai super mikro, naik lagi mikro naik lagi jadi super mikro. Kalau sudah naik Rp10 juta pindah kelas ke KUR bisa Rp10 juta bisa Rp25 juta kalau usahanya semakin gede ya tidak apa-apa. Yang paling penting disiplin," jelasnya.