Tahun Ini PUPR Lelang Enam Jalan Tol Senilai Rp135,6 Triliun

Giri Hartomo, Jurnalis
Jum'at 19 Juli 2019 14:58 WIB
Jalan Tol (Okezone)
Share :

JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan melelang enam proyek ruas tol. Pasalnya, lelang tersebut akan dilakukan pada tahun ini.

Keenam proyek yakni Jalan Tol Semanan – Balaraja sepanjang 31,9 km, lalu Jalan Tol Kamal – Teluknaga – Rajeg sepanjang 38,6 km. Selanjutnya Jalan Tol Akses Menuju Pelabuhan Patimban sepanjang 37,7 km. Jalan tol Gedebage – Tasikmalaya – Cilacap sepanjang 18,4 km.

Lalu ada Jalan Tol Yogyakarta – Bawen sepanjang 77 km. Dan terakhir adalah Jalan Tol Solo – Yogyakarta – Bandara Kulon Progo sepanjang 91,93 km.

 Baca juga: Hampir 5 Tahun Menjabat, Jokowi Sudah Operasikan 985 Km Jalan Tol

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Danang Parikesit mengatakan, dari keseluruhan pelaksanaan lelang, pembangunan jalan tol tersebut nantinya diprakarsai oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). Untuk total keseluruhan nilai investasi enam ruas jalan tol tersebut yaitu sebesar Rp135,6 triliun.

 

“Total investasi untuk 6 ruas itu kita perkirakan Rp135,6 triliun dari Badan Usaha,” ujarnya saat ditemui di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat (19/7/2019).

Danang menambahkan, dari enam ruas tol tersebut salah satu yang akan dilelang lebih dahulu adalah Solo-Yogyakarta. Ditargetkan jalan tol ini bisa dilelang pada akhir bulan ini.

 Baca juga: Tarif Tol Tanggul Laut di Semarang Ditetapkan Rp1.124 per Km

“Kita akan adakan pelelangan tahun ini ada 6 ruas, yang paling dekat adalah kemungkinan jalan tol Solo - Yogyakarta. kemarin pak Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga dan kami udah ketemu pak Gubernur kita sampaikan rencana pelelangan tersebut. Harapan kami sebenarnya akhir bulan ini bisa kita mulai proses pelelangannya,” jelasnya.

Jika sudah dilakukan lelang maka tahap selanjutnya bisa dilakukan market sounding kepada calon investor untuk pendaftaran investasi. “Sehingga berikutnya akan kita siapkan market sounding dan pengumuman pendaftaran,” ucapnya.

Sementara untuk Yogyakarta - Kulon Progo, saat ini masih ada beberapa catatan dari pemerintah D.I.Y Yogyakarta. Pemerintah Yogyakarta masih mengusulkan beberapa trase utamanya yang berada di daerah Kulon Progo.

 Baca juga: Tol Semarang-Demak Ditarget Selesai 2 Tahun

“Tol sepanjang 91,93 kilometer ini masih ada catatan sedikit karena kemarin pak sultan masih menginginkan ada adjustment terhadap trase terutama yang di daerah Kulon Progo,” jelasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya