JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan berbagai upaya yang bakal dilakukan untuk menanggulangi banjir yang terjadi di kawasan Jabodetabek. Upaya itu mencakup penyelesaian persoalan di bagian hulu, tengah, dan hilir.
Basuki menjelaskan, di hulu akan segera dilakukan penyelesaian proyek Bendungan Ciawi dan Bendungan Sukamahi pada tahun ini. Kedua bendungan yang berlokasi di Bogor tersebut, ditargetkan mampu menekan potensi terjadinya banjir saat curah hujan tinggi.
Baca Juga: 3 Hari Banjir Jabodetabek, 85% Gardu Listrik Sudah Menyala
"Pembangunan bendungan itu kami percepat, tahun ini akan bisa jadi. Karena 90% lebih tanahnya sudah bebas," ujarnya saat ditemui di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Maritim, Jakarta, Jumat (3/1/2020).
Menurutnya, pada saat ini progres konstruksi kedua waduk tersebut sudah mencapai 45%. Nantinya, Bendungan Sukamahi bakal mampu menampung air 1,6 juta meter kubik (m3) dan Bendungan Ciawi mampu menampung 6,4 juta m3.
Sementara itu, untuk bagian tengah perlu dilakukan pelebaran pada sungai-sungai di Jakarta guna meningkatkan daya tampung air. Dalam hal ini, pihaknya bakal terus melanjutkan kolaborasi dengan pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait pembebasan lahan.