JAKARTA - Dalam rangka untuk bersama-sama menemukan vaksin terhadap pandemi Covid-19 akan dilakukan kolaborasi dari World Health Organization (WHO) dengan Global Alliance for Vaccines and Immunization (GAVI) termasuk dengan seluruh negara.
“Kemarin di dalam pertemuan menteri-menteri Keuangan sudah ada indikatif untuk mengalokasikan USD4 billion (miliar) yang akan bersama-sama dimobilisasi dari seluruh negara di dunia, terutama dari G20 di dalam rangka untuk bisa mengakselerasi research dan menemukan antivirus atau vaksin pandemik Covid-19,” kata Menkeu Sri Mulyani dilansir dari laman Setkab, Jumat (27/3/2020>
Dia menjelaskan, hal tersebut yang dibahas bersama di dalam level Menteri-menteri Keuangan anggota G20.
Selain itu, dia menyoroti bagaimana untuk bidang pandemik ini memperlancar dan meningkatkan suplai dari alat-alat kesehatan karena seperti yang terjadi di semua negara yang sekarang ini terjadi.
“Apakah di Italia ataukah di Eropa secara keseluruhan, Inggris, Amerika, di Indonesia dan negara-negara lain semuanya mengalami kekurangan alat-alat kesehatan, termasuk alat pelindung diri, kemudian test kit, dan juga ventilator,” tambah Menkeu.
Saat ini, menurut Menkeu, IMF-World Bank mengupayakan akan melakukan dukungan resources agar perusahaan-perusahaan yang bisa menghasilkan itu bisa mendapatkan prioritas sehingga suplai dari alat kesehatan di seluruh dunia bisa ditingkatkan.
“Nah ini juga salah satu termasuk Indonesia memiliki kesempatan karena beberapa seperti alat pelindung diri, Indonesia memiliki kapasitas untuk menyuplai termasuk hand sanitizer dan lain-lain," katanya.