Itu akan menjadi berita buruk bagi sektor yang terpukul pada 2022, yang membuat investor lebih menghindari risiko dalam investasi tahap awal.
"Saya akan mengatakan ini mungkin waktu terburuk (untuk hal ini terjadi) dalam dekade terakhir karena mundurnya teknologi yang kami alami," kata CEO di penasehat INFOR Financial Neil Selfe dilansir dari Antara, Selasa, 14 Maret 2023.
Canadian Imperial Bank of Commerce (CIBC), Royal Bank of Canada (RBC) dan Bank of Montreal (BMO) adalah yang paling mungkin untuk mengambil buku SVB saat ini, dan nasabah masa depan di Kanada, kata John Ruffolo, Managing Partner Maverix Private Equity, sebuah perusahaan PE (Private Equity) yang berbasis di Toronto.
Ketiga bank tersebut telah mendedikasikan kelompok pemberi pinjaman teknologi. Seorang juru bicara RBC menolak berkomentar sementara CIBC dan BMO tidak menanggapi permintaan komentar.
Baca Selengkapnya : Silicon Valley Bank Bangkrut, Startup Kesulitan Cari Pendanaan
(Zuhirna Wulan Dilla)