Bye Kursi Tegak, Harga Tiket Kereta Ekonomi Rasa Premium Naik Rp30.000

Dzakwan Agung Mugits, Jurnalis
Rabu 27 September 2023 09:30 WIB
KAI Ganti Kursi Tegak Kereta Ekonomi. (Foto: Okezone.com/KAI)
Share :

JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) meresmikan kereta ekonomi new generation. Di mana masyarakat tidak lagi duduk dengan kursi tegak pada kereta ekonomi.

Adapun inovasi baru KAI pada kereta ekonomi new generation adalah 80 tempat duduk dengan formasi 2-2 dan tidak lagi saling berhadapan.

Untuk harga tiketnya, Direktur Niaga KAI Hadis Surya Palapa menuturkan, kereta ekonomi new generation mengalami kenaikan sekitar Rp30 ribu dari harga tiket sebelumnya.

"Kenaikan mungkin sekitar Rp30 ribu dibandingkan sebelum dimodifikasi," kata Hadis, Rabu (27/9/2023).

Pada tahap awal, perubahan kereta ini dirangkaikan pada KA Jayabaya relasi Pasarsenen-Malang PP.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya